Di mana diri ini sebenarnya? Sudahkah berada di jalan-Nya?
Oleh : Nur Arsyidah Di mana diri ini sebenarnya? Sudahkah Berada di Jalan-Nya? Kepada jiwa yang bernyawa, Dia menyangsikan Karena waktu akan segera hilang, tiada pandang Dia telah membuat raga sedemikian rupa Di bawah atap langit terbentang, Dia menyaksikan Tikar bumi dihamparkan, rendah, serendah derajat manusia Tetapi Dia menilai baik, selalu, kepada mereka yang tahu Di mana diri ini sebenarnya? Terlalu lama hidup di dunia, terkikis separuh raga Mereka meronta, penuh keberharapan Bersimbah darah, tak daya, hanya meminta Terlalu sedikit terkemuka, yang lain hanya sisa Semua saksi bicara, di atas angin bergemuruh, di bawah petir menyambar Di mana diri ini sebenarnya? Ketika nadi telah hampa, kebaikan tidak serupa Meratapi seraya memohon do’a, dihadapan-Nya Semua makhluk terpana, tak bergumam Mengingat kembali tiada guna Di mana diri ini sebenarnya? Terlalu lama hilang, terlalu lama melayang Tak tentu arah tujuan Sebaris kata tak ma...